INILAH 20 KITAB TAFSIR TERPOPULER YANG PERLU DIKETAHUI
بسم الله الرحمن الرحيم
www.alishlah.com │20 KITAB TAFSIR TERPOPULER YANG PERLU DIKETAHUI
Pada awal turunnya Al-qur'an yang disertai dengan keseriusan umat Islam khususnya para ulama yang mempelajari dan mengkajinya, sehingga memunculkan berbagai ilmu-ilmu turunan yang independen, riset dan studi-studi spesialist ilmu-ilmu Al-qur'an yang berkembang sangat pesat, di antara ulama ada yang menggeluti ilmu tafsir Alquran dan usulnya serta memperdalam makna/petuntuk kandungannya.
Pada Ulum Al-qur'an mempunyai cabang yang berkembang luas dan sangat berfariasi, para pembaca dari kalangan sahabat seniaor merupakan generasi pertama dalam mengetahui Ulum Al-qur'an, ilmu an-nasikh wal-mansukh, asbab an-nuzul dan mengetahui pemisah dan tempat-tempat berhenti bacaan, dan semua itu merupakan “tauqifi” dari Ulum Alquran. Sepanjang perjalanan sejarah Islam telah mencatatkan tokoh-tokoh besar pakar dan spesialist-spesialist senior ulum Al-qur'an, mereka telah menulis berbagai macam bidang ilmu-ilmu.
Sejak periode rasulullah SAW sebagaimana para sahabat rajin meminta penjelasan dari Beliau tentang hal-hal yang sulit atas mereka dari makna kandungan ayat-ayat Al-qur'an, lalu dari mereka saling menyimak makna-makna sesuai kemampuan masing-masing dan kebersamaan mereka duduk bersama Rasulullah SAW.
Maka, mulailah berkembang ilmu tafsir Alquran, yang mereka riwayatkan dari para sahabat dan tabi’in, tidak terbatas menggeluti ilmu tafsir saja, juga ilmu-ilmu yang lain di antaranya ilmu gharibul Quran, ilmu asbabul nuzul, ilmu al-Makki wal-Madani, ilmu an-nasikh wal-mansukh, ilmu qiraat dan lainnya dari ilmu-ilmu yang muncul berhubungan dengan Al-qur'an.
Para ulama tafsir telah menulis banyak kitab-kitab tafsir yang sudah menyebar luas diantara umat islam. Berikut 20 Kitab Tafsir Terpopuler yang perlu diketahui, :
1. Jami' al-Bayan fi Ta`wil al-Quran karya At-Thabari
2. Tafsir al-Quran al-'Adzim karya Ibnu Katsir
3. Ruh al-Ma'ani karya al-Alusi
4. al-Jami' li ahkam al-Quran karya al-Qurthubi
5. Fi Dzilal al-Quran karya Sayyid Quthb
6. al-Kasysyaf karya az-Zamakhsyari
7. Anwar at-Tanzil wa Asrar at-Ta`wil karya al-Baydlawi
8. Mafatih al-Ghaib karya ar-Razi
9. at-Tahrir wa at-Tanwir karya Ibnu 'Asyur
10. Tafsir al-Munir karya Wahbah az-Zuhaili
11. Tanwir al-Miqbas min Tafsir Ibn 'Abbas karya Ibnu 'Abbas
12. al-Muharrir al-Wajiz fi Tasir al-Kitab al-'Aziz karya Ibn 'Athiyyah
13. Tafsir al-Bahr al-Muhith karya Abu Hayyan
14. Tafsir al-Manar karya Muhammad Abduh dan Rasyid Ridha
15. Adlwa` al-Bayan fi Idlah al-Quran bi al-Quran karya as-Syinqithi
16. Ad-Durr al-Mantsur karya as-Suyuthi
17. Tafsir al-Misbah karya Quraish Shihab
18. Tafsir al-Maraghi karya Ahmad Al-Maraghi
19. Tafsir al-Jawahir karya Thanthawi Jauhari
20. Mahasin at-Ta`wil karya al-Qasimi
Demikian daftar 20 Kitab Tafsir Populer Dunia yang harus diketahui dan selain ini masih banyak lagi kitab-kitab tafsir lainnya, semoga bermanfaat.
ﺳُﺒْﺤَﺎﻧَﻚَ ﺍﻟﻠَّﻬُﻢَّ ﻭَﺑِﺤَﻤْﺪِﻙَ ﺃَﺷْﻬَﺪُ ﺃَﻥْ ﻻَ ﺇِﻟﻪَ ﺇِﻻَّ ﺃَﻧْﺖَ ﺃَﺳْﺘَﻐْﻔِﺮُﻙَ ﻭَﺃَﺗُﻮْﺏُ ﺇِﻟَﻴْﻚ
“Maha suci Engkau ya Allah, dan segala puji
bagi-Mu. Aku bersaksi bahwa tiada Tuhan melainkan Engkau. Aku mohon ampun dan
bertaubat kepada-Mu.”
terimakasih atas kunjungannya di www.alishlah.com
terimakasih atas kunjungannya di www.alishlah.com
Posting Komentar untuk "INILAH 20 KITAB TAFSIR TERPOPULER YANG PERLU DIKETAHUI"